Sekdes Kendalrejo, Hadi Mas’ud di ruang kerjanya di Kantor Desa Kendalrejo, kemarin
TEGALDLIMO-Memasuki triwulan kedua di tahun anggaran 2017, nasib pembangunan di Desa Kendalrejo, Kecamatan Tegaldlimo, masih tetap belum jelas. Anggaran Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) tetap belum cair.
Gara-garanya, Kepala Desa (Kades) Kendalrejo, Dedi Suntoro ditahan polisi karena diduga terlibat peredaran sabu- sabu, sehingga APBDes belum disahkan. Upaya mengirim surat ke Pemkab Banyuwangi untuk minta kejelasan, juga belum ada tanggapan.
Kades Ditahan, ADD dan DD Desa Kendalrejo Belum Cair
Reviewed by Dwi
on
18.10.00
Rating: