Jalan Sehat Naikkan Partisipasi Pemilih

BANYUWANGI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi  melanjutkan kegiatan jalan sehat untuk lebih  mengenalkan  hajatan Pemilihan Bupati  dan Wakil Bupati (Pilbup)  Banyuwangi 2015. Setelah pekan lalu menggelar kegiatan serupa  di Daerah Pemilihan (Dapil)  Banyuwangi V, KPU melanjutkan kegiatan yang sama di Dapil  Banyuwangi IV di Kecamatan  Gambiran kemarin (8/11).

Tidak tanggung-tanggung, peserta jalan sehat kali ini mencapai seribu orang lebih. Selain  dari unsur Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) sewilayah Dapil IV, jalan sehat kemarin juga diikuti kalangan pelajar dan anggota Persatuan  Guru Republik Indonesia (PGRI)  se-Kecamatan Gambiran.

Komisioner Divisi Sosialisasi KPU,  Jamaludin mengatakan, jalan sehat  kemarin merupakan salah satu upaya KPU untuk semakin meningkatkan  gaung Pilbup. “Tujuannya  agar tingkat partisipasi pemilih meningkat,...

Jalan Sehat Naikkan Partisipasi Pemilih Jalan Sehat Naikkan Partisipasi Pemilih Reviewed by Dwi on 19.01.00 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.